Manfaat Buah Tomat


Beberapa khasiat atau manfaat dari buat tomat adalah :
1.  Buah tomat juga bermanfaat untuk membersihkan darah dan hati manusia.
Perumpamaannya adalah bahwa tomat memiliki peran sebagai deterjen yang akan mencuci darah dan bagian dalam hati yang kurang sehat.
2.  Kadar vitamin C buah tomat sangat bagus kesehatan.
Tomat juga membantu menambah daya tahan bagian dalam mulut kita, terutama untuk meningkatkan kekuatan gusi. Sehingga bisa mencegah terjadinya penyakit gusi berdarah.
3.  Kandungan vitamin A yang tinggi, sangat menunjang untuk meningkatkan kualitas indra penglihatan manusia. Sehingga mata akan menjadi lebih sehat, terutama bisa mencegah terjadinya penyakit rabun senja.
Selain mengandung vitamin yang bagus untuk kesehatan mata, dalam buah tomat juga banyak terkandung vitamin B1 dan juga vitamin C.
4.  Mengkonsumsi secara rutin buah tomat, akan menghindarkan manusia dari terjadinya penggumpalan darah dalam tubuh. Sehingga akan memperlancar peredaran darah dan menjadikan tubuh lebih segar.
5.  Tomat memiliki kandungan anti kanker khususnya untuk mencegah munculnya potensi terjadinya kanker prostat dan kanker payudara pada kaum perempuan.


Demo Blog NJW V2 Updated at: 22:00

0 komentar:

Post a Comment